top of page
Gambar penulisLaura05

Cara Tepat dan Cepat Memasang Kusen Aluminium

Diperbarui: 18 Apr



Kusen aluminium saat ini sangat diminati masyarakat. Banyak hal yang menjadikan aluminium dipilih sebagai material utama kusen, dibandingkan besi dan kayu. Material ini memiliki daya elastis lebih baik daripada besi, anti karat, dan tentunya anti rayap.

Selain itu, daya tahan dan minim sekali perawatan khusus, membuat material aluminium sangat ekonomis untuk jangka panjang.

Pada dasarnya, kusen yang terbuat dari profil aluminium ekstrusi dibuat agar mudah dipasang. Oleh karena itu, Damai Abadi di sini akan membantu Anda bagaimana cara pemasangan kusen aluminium yang mudah dan tepat.



1. Persiapkan Alat dan Bahan


Pastikan kamu telah menyiapkan alat dan bahan yang sesuai kebutuhan. Jangan sampai ada alat dan bahan yang kurang karena kamu salah perhitungan, ini tentunya akan membuat pekerjaan jadi lebih lama.


Pada umumnya, kebutuhan peralatan wajib yaitu gergaji, meteran, bor, dan obeng. Untuk bahan yang diperlukan adalah Kusen Aluminium Damai Abadi, skrup, semen (sealant), fisher, isolasi, dan rangkaian pintu atau jendela. Hal wajib diperhatikan adalah memastikan kondisi dinding yang akan dipasang kusen aluminium dalam kondisi baik.


Pastikan juga tembok tersebut benar-benar selesai dan telah dipasangi plester. Ukur kusen dengan teliti dan beri tanda pada dinding yang akan dilubangi dengan ukuran yang sama. Sebelum memulai, ada baiknya Anda memeriksa kerapian sudut-sudut dinding yang akan dipasang kusen. Hal ini bermanfaat agar nantinya kusen mudah masuk dan tidak banyak celah-celah di pinggirannya.


2. Proses Penghalusan Bagian Dalam Dinding


Agar kusen aluminium dapat melekat sempurna, pastikan kamu telah menghaluskan bagian dalam dinding sampai halus dan rapi. Agar lebih presisi dan simetris, kamu bisa memasang plester kemudian menghaluskannya sampai kondisi yang diinginkan. Kamu dapat memberi toleransi ukuran lubang yang lebih besar 5 hingga 10 mm dari ukuran asli kusen agar memudahkannya untuk masuk.


3. Buat Lubang Pemasangan Sekrup Fisher



Sekarang ambil mesin bor dan mulailah melubangi dinding sisi dalam. Masukkan kusen ke dalam dinding dan tandai lokasi untuk pemasangan skrup nanti. Pastikan tanda yang kamu buat lurus dengan lubang yang telah dibuat sebelumnya, karena kesalahan perataan akan membuat sekrup fisher tidak berada di lokasi yang tepat.


4. Pemasangan Rangka Kusen Aluminium


Jika lubang sekrup fisher telah berada di posisi yang tepat, maka rangka kusen aluminium dapat dipasang ke dalam dinding. Setelah kusen berada di posisi yang tepat, pasang fisher untuk menopang kusen aluminium. Kamu juga bisa menambahkan penutup karet pada fisher agar terlihat lebih rapi.


5. Pemasangan Daun Pintu Dan Jendela


Sebenarnya, jika sudah masuk ke proses pemasangan pintu dan jendela, tidaklah terlalu sulit karena sebagian besar keduanya telah dibuat sebagai satu kesatuan dengan kusen aluminium, jadi sudah presisi. Pemasangannya pun sama saja dengan pemasangan kusen pada umumnya.


Namun, sebelum memasang daun pintu atau jendela, pastikan area pemasangan sudah bersih dan aman. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya masalah pada kusen.


Jangan lupa juga untuk memasang sealant setelah kusen terpasang. Karena dengan adanya sealant di antara kusen dan dinding, akan menghambat kebocoran air yang masuk dari celah-celah. Selain berfungsi melindungi kusen dari kebocoran, sealant juga akan membuat pintu atau jendela Anda terlihat lebih rapi.


6. Catatan Penting !


Meskipun pemasangan kusen tergolong mudah, semuanya harus terukur untuk menghindari risiko. Jika ragu, kamu bisa mencari tukang atau kontraktor yang kamu percayai untuk membuat kusen.


Mau kamu sendiri atau menggunakan jasa tukang, pastikan bijak memilih profil aluminium yang digunakan untuk membuat kusen aluminium. PT Damai Abadi adalah salah satu manufaktur aluminium ekstrusi tertua di Indonesia, yang dikenal dengan kualitas, produk yang lebih tebal, dan berbagai variasi pilihan.

55 tampilan0 komentar

Comments


bottom of page